Persijap Jepara memetik tiga poin penuh menyusul kemenangan tipis 2-1 (1-0) dari Bontang FC dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2010-2011 yang digelar di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Minggu (14/11) malam. Hasil yang membuat posisi Laskar Kalinyamat, julukan Persijap, terkatrol ke peringkat ke-10 klasemen sementara dengan jumlah 10 poin dari 8 partai. Sebaliknya, kekalahan ini kian membenamkan Bontang di dasar klasemen dengan jumlah 5 angka.
Gol kemenangan Persijap dibuka mantan striker nasional Gendut Dony di menit ke-34. Lolos dari jebakan off-side, menerima umpan panjang yang dilontarkan Nurul Huda, tendangan keras Dony tak dapat diantisipasi kiper Edi Kurnia. Skor 1-0 bertahan sampai jeda.
Di babak kedua, Bontang FC tampil agresif guna mengejar ketinggalan. Usaha yang baru membuahkan hasil di menit ke-73 lewat Sergio Geddy memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang Persijap. Skor 1-1. Lima menit sebelum waktu normal berakhir, Danan Puspito memastikan kemenangan tuan rumah menjadi 2-1
Gol kemenangan Persijap dibuka mantan striker nasional Gendut Dony di menit ke-34. Lolos dari jebakan off-side, menerima umpan panjang yang dilontarkan Nurul Huda, tendangan keras Dony tak dapat diantisipasi kiper Edi Kurnia. Skor 1-0 bertahan sampai jeda.
Di babak kedua, Bontang FC tampil agresif guna mengejar ketinggalan. Usaha yang baru membuahkan hasil di menit ke-73 lewat Sergio Geddy memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang Persijap. Skor 1-1. Lima menit sebelum waktu normal berakhir, Danan Puspito memastikan kemenangan tuan rumah menjadi 2-1
Diposting oleh
Alzhena